Kebijakan Privasi

Kebijakan Privasi berikut ini menjelaskan bagaimana kami, PUSPINDES (Pusat Pemberdayaan Informatika dan Desa) sebagai pengembang aplikasi SIDEKEM sangat menghargai privasi Anda. Dengan menjadi Pengguna, Anda mempercayakan informasi personal Anda kepada kami. Kebijakan Privasi ini bertujuan untuk membantu Anda memahami alasan kami mengumpulkan, menyimpan, menggunakan, mengolah, mengungkapkan dan melindungi Informasi Pribadi anda. Kebijakan Privasi ini berlaku bagi seluruh pengguna aplikasi, situs web (sidekem.pemalangkab.go.id). Mohon baca Kebijakan Privasi ini dengan seksama untuk memastikan bahwa anda memahami bagaimana proses pengolahan data kami. Ini sangatlah penting, kami berharap Anda meluangkan waktu untuk membaca dan memahaminya dengan seksama.

Kebijakan Privasi ini mencakup hal-hal sebagai berikut:

  1. Informasi Pribadi yang kami kumpulkan.
  2. Penggunaan Informasi Pribadi yang kami kumpulkan.
  3. Pemberian Informasi Pribadi yang kami kumpulkan.
  4. Penyimpanan Informasi Pribadi.
  5. Akses dan koreksi Informasi Pribadi.
  6. Penyimpanan Data.
  7. Keamanan Informasi Pribadi anda.
  8. Perubahan atas Kebijakan Privasi ini.
  9. Cara untuk menghubungi kami
  1. Informasi Pribadi yang kami kumpulkan.
  2. Kami mengumpulkan informasi yang mengidentifikasikan atau dapat digunakan untuk mengidentifikasi, menghubungi, atau menemukan orang yang terkait dengan informasi tersebut ("Informasi Pribadi"). Informasi Pribadi termasuk, tetapi tidak terbatas pada, nama, alamat, tanggal lahir, pekerjaan, nomor telepon, alamat e-mail, jenis kelamin, identifikasi (termasuk KTP, KK, atau Paspor) atau tanda pengenal lainnya yang dikeluarkan oleh pemerintah, foto, kewarganegaraan, nomor telepon pengguna dan non-pengguna Aplikasi kami. Selain itu, untuk informasi lainnya, seperti profil pribadi, dan/atau nomor pengenal unik, yang dikaitkan atau dihubungkan dengan Informasi Pribadi, maka informasi tersebut juga dianggap sebagai Informasi Pribadi. Kami dapat mengumpulkan informasi dalam berbagai macam bentuk dan tujuan (termasuk tujuan yang diizinkan berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku). Informasi yang kami kumpulkan antara lain sebagai berikut:

    1. Ketika anda mendaftar dan membuat akun melalui Aplikasi SIDEKEM, anda harus memberikan kepada kami Informasi Pribadi tertentu, termasuk nama, alamat fisik, alamat e-mail, dan nomor telepon anda. Jika anda menggunakan Aplikasi sebagai Desa, anda harus memberikan Informasi Pribadi tambahan kepada kami sebagai bagian dari proses pendaftaran otoritas Desa mencakup rincian mengenai Surat Keputusan Kepala tentang Admin Desa atau yang ditunjuk oleh Kepala Desa dalam mengelola Sistem Informasi Desa
  3. Penggunaan Informasi Pribadi yang kami kumpulkan.
    1. Saat Anda masuk ke dalam sistem aplikasi Sistem Informasi Desa dan Kawasan Pemalang (SIDEKEM), Anda akan mengakses dasbor aplikasi yang berisi beberapa informasi yang terdapat informasi bersifat pribadi penduduk Desa, layanan yang digunakan Desa, informasi seputar layanan yang Anda gunakan di lingkungan Desa.
    2. Jika informasi tersebut salah, kami akan berusaha memberikan cara bagi Desa untuk melakukan pembaharuan dengan cepat atau menghapusnya, kecuali jika kami harus menyimpan informasi tersebut untuk keperluan layanan atau secara hukum yang sah. Saat memperbarui informasi pribadi Desa, kami akan meminta Desa memverifikasi identitas sah agar kami dapat mengambil tindakan terhadap permintaan Desa.
    3. Kami berkomitmen memelihara informasi bersifat pribadi di Desa dengan cara melindungi informasi dari kehancuran yang tidak disengaja atau berbahaya. Serta dari isu pencurian data oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Pengguna dalam hal ini Desa, dapat menghubungi tim administrator kami melalui email teknis atau melalui Informasi Kontak yang sudah kami sediakan meminta untuk menghapus semua data yang diberikan Desa dalam server kami.
    4. Namun, kami tidak memberikan jaminan bahwa data tersebut benar-benar musnah. Mungkin kami menyimpan cadangan dalam bentuk lain dalam format media yang berbeda untuk kepentingan backup kami. Kami akan selalu menjaga privasi Anda pada batasan yang sah.
  4. Pemberian Informasi Pribadi yang kami kumpulkan.
  5. Kami tidak memberikan informasi bersifat pribadi di Desa dengan perusahaan, organisasi, dan individu kecuali salah satu keadaan berikut berlaku:

    1. Dengan persetujuan Desa, Kami akan membagi informasi bersifat pribadi Desa dengan perusahaan, organisasi, dan individu jika kami mendapatkan persetujuan dari Desa untuk melakukannya. Kami memerlukan persetujuan keikutsertaan Desa untuk berbagi informasi bersifat pribadi yang sensitif apa pun.
    2. Kami akan memberikan informasi pribadi ke afiliasi atau pemanfaat data Desa maupun organisasi terpercaya lainnya untuk memproseskannya berdasarkan petunjuk dan sesuai dengan Kebijakan Privasi, serta kerahasiaan dan langkah keamanan lain yang sesuai. Seperti contoh, kami memberikan fasilitasi layanan pendaftaran domain desa.id yang dikelola oleh Kementrian Kominfo yang mengharuskan kami memberikan data Desa ke mereka. Serta layanan-layanan lain yang membutuhkan data Desa dengan persetujuan Anda.
    3. Kami akan memberikan informasi pribadi dengan perusahaan, organisasi, dan individu jika kami berkeyakinan dengan itikad baik bahwa akses, penggunaan, penyimpanan, atau pengungkapan informasi tersebut perlu untuk sesuai dengan undang-undang, peraturan, proses hukum yang berlaku atau permintaan pemerintah yang wajib dipenuhi. mendeteksi, mencegah, atau menangani penipuan, keamanan, atau masalah teknis. melindungi dari ancaman terhadap hak, properti atau keamanan, pengguna kami atau publik seperti yang diharuskan atau diizinkan oleh hukum.
  6. Penyimpanan Informasi Pribadi.
    1. Informasi Pribadi anda hanya akan disimpan selama diperlukan untuk memenuhi tujuan dari pengumpulannya, atau selama penyimpanan tersebut diperlukan atau diperbolehkan oleh peraturan perundang-undangan yang berlaku. Kami akan berhenti menyimpan Informasi Pribadi, atau menghapus maksud dari dikaitkannya Informasi Pribadi tersebut dengan anda sebagai individu, segera setelah dianggap bahwa tujuan pengumpulan Informasi Pribadi tersebut tidak lagi dibutuhkan dengan menyimpan Informasi Pribadi dan penyimpanan tidak lagi diperlukan untuk tujuan bisnis atau secara hukum.
    2. Mohon diperhatikan bahwa masih ada kemungkinan bahwa beberapa Informasi Pribadi anda disimpan oleh pihak lain dengan termasuk institusi pemerintah cara tertentu. Dalam hal kami memberikan Informasi Pribadi anda kepada institusi pemerintah yang berwenang dan/atau institusi lainnya yang dapat ditunjuk oleh pemerintah yang berwenang atau memiliki kerja sama dengan kami, anda menyetujui dan mengakui bahwa penyimpanan Informasi Pribadi anda oleh institusi terkait akan mengikuti kebijakan penyimpanan data masing-masing institusi tersebut. Informasi yang disampaikan melalui komunikasi antara pengguna dan penyedia layanan yang dilakukan selain melalui penggunaan Aplikasi (seperti melalui panggilan telepon, SMS, pesan seluler atau cara komunikasi lainnya dan pengumpulan atas Informasi Pribadi anda oleh agen kami) juga dapat disimpan dengan beberapa cara. Kami tidak mengizinkan penyimpanan Informasi Pribadi dengan cara demikian dan kami tidak bertanggung jawab kepada anda untuk hal tersebut. Kami tidak akan bertanggung jawab atas penyimpanan Informasi Pribadi anda. Anda setuju untuk mengganti rugi, membela, dan membebaskan kami, pejabat, direktur, karyawan, agen, mitra, pemasok, kontraktor, dan afiliasi kami dari dan terhadap setiap dan segala klaim, kerugian, kewajiban, biaya, kerusakan, dan ongkos (termasuk tetapi tidak terbatas pada biaya hukum dan pengeluaran biaya ganti rugi penuh) yang dihasilkan secara langsung atau tidak langsung dari setiap penyimpanan yang tidak sah atas Informasi Pribadi anda
  7. Akses dan koreksi Informasi Pribadi.
  8. Pengguna dalam hal ini Desa dapat mengakses serta mengubah (koreksi) informasi data yang berada dalam kepemilikan dan penguasaan kami, dengan menghubungi kami di perincian yang disediakan di bawah ini. Kami berhak menolak permintaan anda untuk mengakses, atau untuk memperbaiki, sebagian atau semua Informasi Pribadi anda yang kami miliki atau kuasai jika diizinkan atau diperlukan berdasarkan perundang-undangan yang berlaku. Hal ini termasuk dalam keadaan di mana Informasi Pribadi tersebut dapat berisi referensi kepada orang lain atau di mana permintaan untuk akses atau permintaan untuk mengoreksi adalah untuk alasan yang kami anggap tidak relevan, tidak serius, atau menyulitkan.

  9. Penyimpanan Data.
    1. Kami memastikan bahwa data Anda yang dikumpulkan dan/atau terkumpul oleh Kami akan disimpan dengan aman sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia. Kami akan menyimpan data Anda selama diperlukan untuk memenuhi tujuan yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi ini.
    2. Kami akan berhenti menyimpan, menghapus dan/atau memusnahkan Data Pribadi segera setelah dianggap bahwa tujuan pengumpulan Data Pribadi tidak lagi dibutuhkan dan diperbolehkan oleh peraturan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia.
  10. Keamanan Informasi Pribadi anda.
  11. Kami berusa untuk melindungi Informasi Pribadi di Desa dari akses tanpa izin atau pengubahan, pengungkapan, maupun penghancuran tanpa izin atas informasi yang kami pegang pada setiap layanan pada dashboard aplikasi serta hosting kami, khususnya:

    1. Kami mengenkripsi sejumlah informasi menggunakan SSL.
    2. Kami meninjau praktik-praktik seputar pengumpulan, penyimpanan, dan pemrosesan informasi, termasuk langkah keamanan teknis dan fisik, untuk melindungi sistem dari akses tidak sah dalam server kami.
    3. Kami membatasi akses ke informasi pribadi hanya kepada tim Pengelola Puspindes yang perlu mengetahui informasi tersebut untuk memprosesnya bagi kami, dan tunduk pada kewajiban kerahasiaan kontrak yang tegas, serta dapat dikenakan sanksi atau dihentikan jika gagal memenuhi kewajiban ini.
    4. Melakukan backup atau membuat salinan terhadap data yang dikelola oleh Sistem Informasi Desa dan Kawasan Kabupaten Pemalang.
  12. Perubahan atas Kebijakan Privasi ini.
  13. Kami dapat meninjau dan mengubah Kebijakan Privasi ini atas kebijakan kami sendiri dari waktu ke waktu, untuk memastikan bahwa Kebijakan Privasi ini konsisten dengan perkembangan kami di masa depan, dan/atau perubahan persyaratan hukum atau peraturan. Jika kami memutuskan untuk mengubah Kebijakan Privasi ini, kami akan memberitahu anda tentang perubahan tersebut melalui pemberitahuan umum yang dipublikasikan pada Aplikasi dan/atau situs web, atau sebaliknya ke alamat e-mail anda yang tercantum dalam Akun anda. Anda setuju bahwa anda bertanggung jawab untuk meninjau Kebijakan Privasi ini secara teratur untuk informasi terbaru tentang pengolahan data dan praktik perlindungan data kami, dan bahwa dengan anda terus menggunakan Aplikasi atau situs web kami, berkomunikasi dengan kami, atau mengakses dan menggunakan layanan setelah adanya perubahan apapun terhadap Kebijakan Privasi ini akan dianggap sebagai persetujuan anda terhadap Kebijakan Privasi ini dan segala perubahannya.

  14. Cara untuk menghubungi kami
  15. Jika anda memiliki pertanyaan mengenai Kebijakan Privasi ini atau anda ingin melakukan koreksi terhadap Informasi Pribadi anda, silahkan hubungi info@puspindes.id